Selasa, 01 November 2016

Dimatikan Cinta Sejati

Hasil gambar untuk siluet cinta sejati
Sayyeeda Ayeesha Wordpress
Tiada hilang sedikitpun memori tentangmu
Kisah kita dalam gelangan kasih
Juga tak pernah hilang, rasa sayang di hati
Dulu,
Kau bagai nyamannya mentari pagi
Yang berikan hangat,
setelah sejuk malam
Kau juga bagai senja hari
Rupa indah lukisan alam,
pengantar pertunjukan bintang
Kini, mentari itu pergi sudah
Tergantikan kabut pekat
Yang tiada menyisa cahaya
Untuk makhluk kelam,
yang ditinggal kekasih hatinya
Serasa pecahan beling beterbangan
Menggores hati, membentuk luka dalam
Tapi, hatiku tak pernah sepi
Serasa ku tak pernah sendiri
Seakan kau tak pernah pergi
Seperti hati yang masih tertaut padamu
Tapi hati ini bukan milik siapapun, kecuali kamu
Jiwamu tak pernah tinggalkan daku
Bayangmu tak pernah lepas dari benakku
Pandanganmu saja, masih lekat dalam kenangku
Walau ku sadari, itu bayangmu saja
Meski ku tau, kau bukan milikku
Atau bahkan tak pernah memilikimu
Tapi kau tetap bagian dari jiwaku
Aku tak pernah paham perasaan yang kumiliki
Aku memang tak ahli dalam hal ini
Perasaan yang kudalami,
Kubiarkan berjalan begitu saja
Tanpa definisi, tanpa penjelasan kata
Aku yang pernah memilikimu
Yang juga kau tinggalkan goresan dihati
Setelah semua rasa perih 
Hanya satu kata yang kupahami
Yang membuatku seperti ini,
Cinta Sejati

@penulisilau

0 komentar:

Posting Komentar