
Remember when
Ketika rintik hujan membasahi bumi
Membawa ingatan yang terkenang
Yang terus membelenggu hati
Remember when
Ketika hujan membasahi kita
Berlarian di taman
Menghindari deru lembutnya
Remember when
Ketika kita termangu menghadap langit
Menggantung impian dan kenangan di awan
Bersama mengubur memori perih
Kini memori itu menghampiri hati
Berusaha membelenggunya
Membentuk kembali muara di hati
Memori di muara hati yang tergenang
Yang ketika meluap, membasahi hati
Seakan hujan yang membasahi bumi
Dengan lembutnya membuai
Hingga kuhanyut di dalamnya
Yang ketika meletus, melemparkan kenangan
Yang terbang bebas dipikiran
Dan jiwa yang sempit
Tak cukup tuk menyimpan semua memori sendiri
Inilah kisah 4 sekawan
Yang hatinya saling tertaut satu sama lain
Yang terpecahkan karena satu cinta menyimpang
Namun berakhir indah dengan cinta yang diterima
Inilah memori elok dan juga menyakitkan
Yang tak muat dalam jiwa sempit ini
Inilah kisah yang ingin kubagikan
Agar tak ku simpan sendiri
Terinspirasi dari Remember When, Freya...
@penulisilau
